Detail Cantuman

Pendampingan kelompok pembudidaya ikan mas (cyprinus carpio) untuk meningkatkan produksi dan pendapatan pelaku usaha di kecamatan tanjung siang kabupaten subang provinsi jawa barat

Pendampingan kelompok pembudidaya ikan mas (cyprinus carpio) untuk meningkatkan produksi dan pendapatan pelaku usaha di kecamatan tanjung siang kabupaten subang provinsi jawa barat


Abstrak

Kegiatan praktik akhir dilakukan di Kampung Campaka Desa Buniara Kecamatan Tanjung Siang Kabupaten Subang. Kontur tanah perbukitan dan pegunungan menghasilkan sumber air yang berlimpah seperti mata air, curug dan sungai sehingga sangat berguna dalam segmen usaha budidaya dan memiliki potensi sumber air yang melimpah berasal dari Sungai Cikembang, Sungai Citereup, Sungai Cilandesan, dan Sungai Cidekeut. Salah satu komoditas yang mendominasi adalah Ikan Mas (Cyprinus carpio) dengan segmen usaha pembesaran dikolam air deras. Kolam air deras adalah salah satu potensi perikanan budidaya air tawar di Kecamatan Tanjung Siang. Program kegiatan yang dilakukan selama praktik akhir yaitu Demonstrasi Pond Pembesaran Ikan Mas, Demonstrasi Cara Pengolahan Pindang Ikan Mas serta Peningkatan Peran dan Fungsi Kelompok Sebagai Wadah Proses Pembelajaran dan Organisasi Kegiatan Bersama yang dilaksanakan pada POKDAKAN Campaka Mekar yang memiliki jumlah anggota responden 10 orang dan Istri Pembudidaya dengan jumlah responden 14 orang. Kelompok Campaka Mekar berdiri pada awal tahun 2018, dalam kelompok ini kegiatan pertama yang dilakukan adalah Demonstrasi Pond Pembesaran Ikan Mas untuk meningkatkan produksi dan pendapatan usahanya. Kedua, kegiatan Demonstrasi Cara Pengolahan Pindang Ikan Mas untuk menambah wawasan dan meningkatkan nilai jual dari ikan mas. Ketiga, kegiatan tentang peran dan fungsi kelompok sebagai wadah proses pembelajaran untuk meningkatkan keaktifan dalam belajar di dalam kelompok, mencapai kesepakatan bersama dalam memecahkan masalah pada kelompok maupun individu dan organisasi kegiatan bersama dilakukan dengan melengkapi buku administrasi dan pengisian buku administrasi serta memahami fungsi dari buku kelompok. Penulis berharap bahwa dengan tujuan ini sasaran mampu meningkatkan produksi dan pendapatan usaha sasaran.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Herry Sudrajat
Pengarang Herry Sudrajat - Personal Name
Edisi Print
No. Panggil 639.31(047.31) SUD p
Subyek Perikanan
Ikan Mas
KIPA 2019
Subang
Klasifikasi 639.31(047.31)
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik KIPA 2019


Citation

. (2019).Pendampingan kelompok pembudidaya ikan mas (cyprinus carpio) untuk meningkatkan produksi dan pendapatan pelaku usaha di kecamatan tanjung siang kabupaten subang provinsi jawa barat(Print).Jakarta:Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta

.Pendampingan kelompok pembudidaya ikan mas (cyprinus carpio) untuk meningkatkan produksi dan pendapatan pelaku usaha di kecamatan tanjung siang kabupaten subang provinsi jawa barat(Print).Jakarta:Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta,2019.Text

.Pendampingan kelompok pembudidaya ikan mas (cyprinus carpio) untuk meningkatkan produksi dan pendapatan pelaku usaha di kecamatan tanjung siang kabupaten subang provinsi jawa barat(Print).Jakarta:Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta,2019.Text

.Pendampingan kelompok pembudidaya ikan mas (cyprinus carpio) untuk meningkatkan produksi dan pendapatan pelaku usaha di kecamatan tanjung siang kabupaten subang provinsi jawa barat(Print).Jakarta:Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta,2019.Text